polusi cahaya terjadi karena lampu (cahaya artifisial) dipasang dengan tidak semestinya sehingga sinarnya berteberan tak teratur, mengarah kelangit maupun memantulkan sinar lampu dengan intensitas cahaya yang berlebihan dari permukaan bumi, sehingga akumulasinya membentuk lapisan yang mengotori langit. padahal cahaya yang berlebihan dan yang tidak diarahkan dengan baik dan benar itu menimbulkan pandangan silau yang sangat mengganggu serta membahayakan keselamatan makhluk hidup.
polusi cahaya berasal dari pencahayaan dari dalam dan luar bangunan, papan iklan, properti komersial, kantor, pabrik, lampu jalan, dan stadion. polusi cahaya paling parah terjadi di wilayah yang telah terindustialisasi dengan kepadatan penduduk tinggi seperti amerika utara, eropa, dan jepang, serta kota-kota utama di timur tengah dan afrika utara seperti kairo
Polusi Cahaya dapat menyebabkan langit tertutupi oleh cahaya |
bidang astronomi sangat merasakan dampak polusi cahaya. daerah gelap yang biasa untuk melakukan pengamatan langit malam secara sempurna, sekarang ini semakin terbatas. karena langit yang terkena polusi cahaya akan nampak terang sehingga bintang-bintang atau benda-benda langit lain yang seharusnya bisa terlihat menjadi tidak terlihat. hal ini telah dirasakan oleh observatium Bosscha di bandung. jika dulu, sebelum pembangunan besar-besaran di bandung dilakukan, hasil pengamatan galaksi menggunakan teleskop sangat bagus dan jelas. namun sekarang, hasil foto sudah hitam akibat polusi cahaya di kota, bukan dari obyek galaksi. hal ini dikarenakan oleh cahaya-cahaya lampu yang berasal dari kota bandung dan daerah di sekitar lembang. bintang menjadi tampak berkedip cepat berkas cahayanya.
hewan juga merasakan dampak dari polusi cahaya ini. salah satunya adalah burung-burung yang bermigrasi dengan menggunakan bintang dan bulan sebagai alat navigasinya. dengan tingginya intensitas cahaya dari perkotaan, menyebabkan tertutupnya cahaya dari benda-benda langit tersebut, sehingga burung-burung tersebut tidak bermigrasi ketempat yang tepat. selain burung-burung yang bermigrasi, pengembangbiakan penyu laut juga terhambat akibat dari terangnya bumi oleh cahaya-cahaya yang berlebihan. penting untuk diketahui, bahwa penyu laut takut akan cahaya yang berlebihan. ia tidak akan datang ke pantai dan bertelur seperti biasanya karena takut akan cahaya.
polusi cahaya menyebabkan masalah tidur bagi manusia yang tinggal dikawasan perkotaan dengan tingginya penerangan. selain itu, terangnya cahaya malam membuat perubahan pada hormone manusia dan perubahan siklus tersebut akan berpengaruh pada kesehatan dan psikologi manusia. polusi cahaya juga menyebabkan para kaum perempuan berpotensi terkena kanker payudara.
sumber : Depatemen NIC BEM FT. 2010. Light Pollution. dalam Majalah Teknik Edisi IV. Semarang : Fakultas Teknik Universitas Diponegoro
Thank you infonya :) sangat membantu
BalasHapussama-sama.... tetap update info di blog ini ya... :)
BalasHapus